Kapal ikan berbendera Malaysia TRF-2403 yang dinakhodai warga Malaysia Azmin M. Yusuf ditangkap KRI Sultan Thaha Syaifuddin saat melakukan penangkapan ikan di Perairan Natuna, demikian pernyataan Mabes TNI AL di Jakarta, Kamis.
Kapal berbobot 10 GT itu juga membawa empat orang ABK. Saat diperiksa ditemukan sejumlah barang bukti antara lain ikan hasil curian seberat 200 kg.
Selain kapal Malaysia, TNI Angkatan Laut juga menangkap sebuah kapal ikan berbendera Indonesia KM Mutiara Mina milik PT. Mutiara Mina Mandiri yang ditangkap pada posisi 04 47 07 U - 106 46 02 T.
Setelah diperiksa, kapal yang dinakhodai WNA Thailand Man Sununta serta 16 ABK (11 WNA Thailand dan 5 WNI) serta memuat kurang lebih enam ton ikan campuran.
Tak hanya itu, kapal ikan berbendera Indonesia KM Satya Mustika juga ditangkap KRI Sultan Thaha Syaifuddin saat hendak berlayar dari Barelang Batam menuju laut Cina Selatan.
Selain tidak memiliki dokumen resmi, kapal milik PT Graha Mustika Jaya Abadi itu juga memuat kurang lebih lima ton ikan campuran.
Kapal-kapal tersebut selanjutnya dikawal menuju Pangkalan Angkatan Laut (Lanal) Ranai untuk pemeriksaan lebih lanjut. (R018/K004)
Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010