Jakarta (ANTARA News) - LG Electronics Inc mengatakan pada Senin bahwa mereka telah membatalkan rencana untuk meluncurkan komputer tablet berbasis sistem operasi Google Android 2.2 yang dikenal sebagai "Froyo," sebuah keputusan yang mungkin menunda peluncuran PC tablet pertama perusahaan itu menjadi triwulan berikutnya.

Keputusan itu menandai kemunduran perusahaan Korea Selatan tersebut, yang berusaha memperbaiki divisi handset yang merugi dengan perangkat baru yang menarik, ketika tabletnya mungkin hadir terlambat ke pasar yang dikuasai produk suskes Apple Inc, iPad.

"Kami berencana untuk memperkenalkan sebuah tablet menggunakan versi Android yang paling dapat diandalkan... Kita sedang dalam pembicaraan dengan Google untuk menentukan versi yang paling cocok untuk tablet kita tapi tidak dengan Froyo 2.2," kata seorang pejabat LG.

Pejabat itu menolak untuk menyebutkan namanya, dan LG belum menentukan waktu untuk peluncuran tablet.

Pembuat BlackBerry, Research In Motion Ltd, meluncurkan tablet Playbook pekan lalu di pasar ponsel pintar yang tumbuh cepat dan bertambah ramai dengan vendor seperti Samsung Electronics Co Ltd dan Dell Inc.

LG, pembuat ponsel terbesar ketiga di dunia tetapi terbelakang di pasar ponsel pintar, memperkenalkan ponsel pintar Optimus One di Korea minggu ini sebelum meluncurkan penjualan global melalui 120 operator dengan target penjualan 10 juta unit.

Penjualan ponsel pintarnya belum mencapai 1 juta unit dan LG bertaruh pada permintaan kuat dalam ponsel pintar berbasis Android untuk membantunya pulih.

Perusahaan memberhentikan kepala eksekutifnya bulan lalu, dan menggantinya dengan anggota keluarga pendiri, dan menempatkan pimpinan baru pada divisi ponsel dan TV minggu lalu dalam perombakan selektif untuk menopang operasi inti, demikian Reuters.

Penerjemah: Adam Rizallulhaq
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010