Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Sedan, Ajun Komisaris Polisi Yuliadhi, di Rembang, Minggu mengatakan telapak tangan korban yang melepuh akibat luka bakar menjadi bukti kuat bahwa Suwanah tewas tersengat arus listrik.
"Berdasarkan keterangan dari sejumlah saksi dan bukti di tubuh korban, kami pastikan korban mati setelah tersengat arus listrik saat menjemur pakaian di halaman rumahnya," katanya.
Dia menambahkan, kepolisian langsung menerjunkan lima anggotanya setelah mendapatkan informasi dari warga Dusun Pacul Desa Sedan.
Dari tempat kejadian perkara, polisi mengamankan sejumlah barang bukti yakni baju merah milik korban, kabel listrik sepanjang empat meter, dan seutas tali jemuran.
Asro`iq, salah satu saksi yang merupakan tetangga korban, mengatakan tiba-tiba melihat Suwanah tergeletak di bawah jemurannya.
"Saya menjumpai Suwanah sudah tidak bergerak. Bersama tetangga lainnya kami membawanya ke Puskesmas Sedan. Namun, saat hendak diperiksa korban sudah tiada," katanya.
Dia menyebutkan, korban diduga terlalu bersemangat mengibaskan pakaian basah jemurannya sehingga mengenai kabel litrik yang sudah terkelupas, tepat di belakangnya.
"Korban terjatuh tidak sadarkan diri setelah tersengat arus listrik," katanya.
Suwanah meninggalkan tiga orang anak dan suami Zaeri. (ANT-168/K004)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010