Bojonegoro (ANTARA News) - Tim Jihandak Brimob Polda Jatim di Bojonegoro, datang ke lokasi warung rokok di Desa Sumbang, Kecamatan Kota, tempat penemuan bungkusan yang dicurigai ada bom.

Dengan membawa sejumlah peralatan penjinak bom.Tim Jihandak Brimob langsung, melakukan pengamatan benda itu dan memintai keterangan kepada Sumarni, pemilik warung.

"Saya malam buka, pagi tadi buka ada seorang pembeli naik kendaraan colt tepak membeli rokok merek rudal," kata Sumarni, kepada Tim Jihandak.

Setelah pembeli itu pergi, Sumarni berusaha mengangkat kotak itu namun karena berat, ahirnya membuat dia takut.

Menurut salah satu saksi mata, Ita (35), seorang pembeli dengan kendaraan colt pick up yang menurunkan kotak itu dari bak kendaraannya. "Orangnya pakai kaos putih," jelasnya.

Sementara itu, semua penonton termasuk wartawan diminta mundur dari lokasi warung."Semua mundur, paling tidak jaraknya 50 meter," kata Kapolsek Kota, AKP Suprijono.

Untuk menjaga segala kemungkinan petugas,meminta didatangkan mobil pemadam kebakaran dan ambulan. "Hanya untuk berjaga-jaga kalau terjadi sesuatu," kata seorang petugas.

(ANT/S026)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010