Jakarta (ANTARA) - Sutradara di balik film "Train to Busan" (2016) Yeon Sang Ho dikabarkan akan mengarahkan film orisinil untuk Netflix bergenre sci-fi dengan salah satu bintang utamanya aktris Kang Soo-youn.

Melansir Kantor Berita Yonhap, Rabu, film yang akan diarahkan oleh sutradara Yeon Sang Ho akan berjudul "Jung Yi".

Film ini akan menceritakan kondisi bumi yang hancur akibat polusi, di masa itu orang- orang berlomba- lomba membuat robot dengan mengkloning kemampuan otak dan bisa memenangkan perang di tengah masyarakat.

Kang Soo Youn dikenal karena meraih predikat aktris terbaik dalam Venice Film Festival pada 1986.

Dengan mengambil peran di "Jung Yi", momen ini akan menjadi waktunya kembali ke industri film setelah 8 tahun vakum dengan penampilan terakhirnya lewat film pendek indie berjudul Jury (2013).

Bintang lain yang akan terlibat dalam film "Jung Yi" itu adalah Kim Hyun Joo dan Ryu Kyung Soo diharapkan dapat bergabung dan menjadi pemeran utama.

"Jung Yi" merupakan film kedua yang menjadi proyek Yeon Sang Ho bersama Netflix setelah sebelumnya ia mengarahkan serial adaptasi "Hellbound" yang masih dalam proses produksi dengan bintang Yoo Ah In dan Kim Hyun Joo.

Sutradara Yeon Sang Ho berhasil tenar secara global dengan membawa film tentang zombie secara ciamik lewat "Train To Busan".

Film itu pun meraih pendapatan tertinggi yang berasal dari Korea dan sukses di luar negaranya mencapai pendapatan 93 juta dolar AS.



Baca juga: Cerita Choi Woo Shik soal kariernya sebagai aktor hingga musik favorit

Baca juga: NCT Dream hingga The Boyz bakal tampil di festival K-pop virtual Busan

Baca juga: Aplikasi menyamar Clubhouse lalu rencana remake "Train to Busan"

Penerjemah: Livia Kristianti
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021