Gelandang Portugal Tiago, mengatakan Piala Dunia (PD) Afrika Selatan akan menjadi PD terakhirnya.  Pemain berusia 28 tahun ini juga berharap dapat mengukir kenangan manis di Afrika Selatan.

"Itu akan menjadi Piala Dunia terakhir saya, sehingga saya ingin membuatnya tak terlupakan dan yang ada dalam pikiran saya adalah Portugal bisa menjadi juara dunia," kata Tiago kepada stasiun televisi SportTV, seperti dikutip Reuters.

Pemain yang baru pindah dari Juventus ke Atletico Madrid dengan status sebagai pemain pinjaman, Januari lalu.

Tiago pernah bermain di Benfica dan Chelsea. Dia sudah mencetak satu gol untuk tim barunya.

Gol itu diciptakan saat Atletico mengalahkan Deportivo La Coruna 3-0. Dia memutuskan pindah ke Atletico supaya mendapat tempat dalam skuad Portugal di PD 2010. Dia sudah bermain 48 kali bagi Portugal, termasuk penampilan di PD Jerman empat tahun lalu.

Tiago mengatakan dia belum memutuskan apakah akan bermain di babak penyisihan Piala Eropa 2012 atau tidak.

Babak kualifikasi Piala Eropa akan dimulai September mendatang. Dalam babak penyisihan itu, Portugal berada di grup H bersama Cyprus dan tiga tim Skandinavia, yaitu Denmark, Norwegia dan Islandia.
(ENY/A024)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2010