Semarang (ANTARA News) - Kantor Wilayah Departemen Agama Provinsi Jawa Tengah menyatakan kuota haji provinsi ini untuk tahun 2010 hingga 2012 telah terisi penuh.

"Kuota haji Jawa Tengah untuk tiga tahun ke depan dipastikan telah terisi penuh," kata Kepala Kantor Wilayah Departemen Agama Provinsi Jawa Tengah Masyudi di Semarang, Selasa.

Jumlah calon haji yang akan diberangkatkan pada tiga tahun ke depan, lanjut dia, untuk sementara masih sama dengan tahun ini yakni 29.435 orang.

Namun, kata dia, jumlah tersebut kemungkinan masih bisa berubah jika terdapat perubahan serta perkembangan kondisi di lapangan.

"Untuk saat ini kuota yang tersedia masih sama, namun semua tergantung pada keputusan pemerintah pusat," tambahnya.

Sementara untuk pelaksanaan ibadah haji tahun ini, kata dia, sudah berjalan relatif baik.

Ia menuturkan, proses kepulangan jemaah haji untuk Embarkasi Donohudan Boyolali mulai berlangsung 3 Desember 2009.

"Kelompok terbang pertama yang berasal dari Kabupaten Jepara akan tiba di Tanah Air pada 3 Desember," kata Masyudi.

Menurut dia, proses evaluasi pelaksanaan ibadah haji terus dilakukan secara berkala.

"Setiap pekan kami melakukan evaluasi pelaksanaan ibadah haji di Embarkasi Donohudan," katanya.

Ia mengatakan, dengan evaluasi semacam ini, pelaksanaan ibadah haji di masa yang akan datang akan semakin baik.
(*)

Editor: Imansyah
Copyright © ANTARA 2009