Palembang (ANTARA News) - Sebanyak 82 calon haji dari Solo, Jawa Tengah, akan bergabung dengan calon haji dari embarkasi Palembang di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang untuk berangkat bersama menuju Jeddah.
Para calon haji yang bergabung itu kemudian bersama-sama berangkat ke Tanah Suci dari SMB II Palembang, kata Kepala Kanwil Depag Sumsel H Najib Haitami di Palembang, Selasa.
Menurut dia, calon haji dari Sumsel yang bergabung dengan calon haji asal Solo itu merupakan kelompok terbang (kloter) 23 atau kloter terakhir dari embarkasi Palembang.
Calon haji asal Solo bergabung dengan calon haji asal Palembang karena pesawat Garuda yang membawa calon haji memiliki kapasitas sekitar 350 orang, katanya.
Selain itu memang ada ketentuan dari Pemerintah Arab Saudi dan Depag agar para calon haji itu bergabung.
Pemberangkatan kloter terakhir semula dijadwalkan 20 November 2009, namun karena digabung dengan calon haji dari Solo, jadwal itu diubah menjadi 21 November 2009.
Karena itu pemberangkatan kloter terakhir kemungkinan dilepas oleh Gubernur Sumsel H Alex Noerdin dan anggota DPRD Sumsel.
Embarkasi haji Palembang hingga Selasa memberangkatkan sebanyak 20 dari 23 kloter. Tiga kloter di antaranya berasal dari Bangka Belitung, sedangkan 20 kloter lagi dari Sumsel.
Calon haji dari Sumsel yang berangkat ke Tanah Suci melalui embarkasi Palembang tercatat sebanyak 6.349 orang, sedangkan dari Bangka Belitung sebanyak 937 orang.(*)
Editor: Imansyah
Copyright © ANTARA 2009