Tanjungpinang (ANTARA News) - Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IV/Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Laksamana Pertama TNI Djoko Teguh Wahojo, mengatakan Armada RI Kawasan Barat (Armabar) menyediakan dua Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) untuk mengantisipasi lonjakan penumpang lebaran.

"KRI yang disediakan untuk antisipasi lonjakan penumpang tersebut jenis angkut personel," kata Djoko di Tanjungpinang, Senin.

Menurut dia, satu kapal akan melayani pemudik dari Pulau Nias menuju Sumatra, sedangkan satu kapal lagi melayani pemudik tujuan daerah bagian utara di Kepulauan Riau (Kepri) seperti daerah kepulaun di Kabupaten Natuna.

"Jadwal dan rute kapal di Kepri kami serahkan sepenuhnya kepada Dinas Perhubungan jika dibutuhkan," katanya.

Sampai saat ini, menurut dia Dinas Perhubungan di Kepri belum meminta Lantaml IV/Tanjungpinang untuk penggunaan KRI melayani pemudik tersebut.

"Mungkin sampai saat ini belum dibutuhkan, diperkirakan H-2 atau H-1 Lebaran dibutuhkan dan kami sudah siap," katanya.

KRI tersebut kemungkinan digunakan untuk mengangkut pemudik tujuan Anambas dan Kabupaten Natuna, karena kapal yang menuju daerah tersebut seperti kapal Pelni tidak melayani rute tersebut sampai Lebaran.

"Kapal Pelni baru rencananya akan berlayar ke Natuna pada 11 September 2010 atau sehari setelah Lebaran," kata Manager Pelni Tanjungpinang, SL Sihombing.
(ANT/P003)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2010