Assalamu 'alaikum Wr.Wb.

Mohon penjelasannya ustadz tentang cara sholat taubat yang sering di lakukan oleh Rasulullah SAW yg di jelaskan dalam hadits beserta do'a-do'a nya? Kemudian saya pernah baca ketika sholat taubat, kita di anjurkan untuk sujud lagi dan mengingat dosa2 kita yang lampau setelah tasyahud akhir sholat tersebut, apakah benar ustadz?

Jazakumullah khayr

Wassalamu 'alaikum wr.wb

Asal pengirim: Jakarta

Assalamu alaikum wr.wb.

Rasulullah saw bersabda, "Tidaklah seorang hamba berbuat dosa lalu ia berwudhuk dengan benar dan menunaikan shalat dua rakaat, lalu meminta ampunan kepada Allah, kecuali Allah akan memberikan ampunan kepadanya." (HR Abu Daud).

Ini adalah hasil tentang shalat tobat. Adapun caranya sebagaimana disebutkan dalam hadits di atas maka dengan shalat dua rakaat seperti shalat yang biasa dilakukan. Lalu setelah itu ia meminta ampunan kepada Allah. Tidak ada bacaan surat khusus yang disebutkan oleh Rasul saw. Artinya orang yang melakukan shalat tobat boleh membaca surat apa saja dari Alquran. Juga tidak ada tambahan sujud khusus sesudahnya.

Wallahu a'lam bish-shawab.

Wassalamu alaikum wr.wb.

?


Pewarta: ownerrustam@yahoo.com (Taufiq)
Copyright © ANTARA 2010