Sumedang (ANTARA News) - Dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun (HUT) ke-65 Republik Indonesia (RI) sekaligus mengisi kegiatan bulan suci Ramadhan, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, menyelenggarakan Pasar Ramadhan.

Ketua Pelaksana Pasar Ramadhan, Warson, di Sumedang, Sabtu (14/8) malam, mengatakan kegiatan Pasar Ramadhan itu dilaksanakan setiap hari Sabtu dan Minggu, dimulai minggu ke-2 bulan Ramadhan dan dilaksanakan di halaman kantor Kecamatan Jatinangor.

Menurut dia, kegiatan tersebut merupakan acara rutin yang biasa dilaksanakan setiap bulan Ramadhan. "Berhubung Ramadhan sekarang bersamaan dengan peringatan HUT RI, maka kegiatan Pasar Ramadhan pun disatukan dengan peringatan hari kemerdekaan," ujarnya.

Adapun rangkaian kegiatan Pasar Ramadhan itu meliputi bazar kuliner, hasil kerajinan rumahandi kawasan Jatinangor, Kultum, dan bursa otomotif motor bekas (mokas).

Selain itu, pengunjung akan dihibur dengan parade musik, festival nasyid, "nabeuh bedug" dari dewan kesenian Jatinangor (DKJ) dan kelompok pengamen jalanan (KPJ).

"Kami ingin pengunjung terhibur dengan bazar dan hiburan yangkami sajikan," jelasnya, sambil menegaskan bahwa kegiatan tersebut antara lain bertujuan untuk meningkatkan silaturahim masyarakat Jatinangor.

Sementara Camat Jatinangor, Nandang Suparman mengatakan, dengan adanya Pasar Ramadhan di wilayahnya, dapat mengembangkan potensi yang dimiliki warganya.

"Saya kira kegiatan Pasar Ramadhan, meruapakan momen yang tepat untuk mempromosikan potensi yang dimiliki masyarakat, untuk diketahui khalayak banyak," katanya menambahkan.
(T.ANT-226/Y008/P003)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2010