Jakarta (ANTARA News) - Western Digital, produsen penyimpanan eksternal, memperkenalkan Drive Multimedia WD Elements Play yang dapat menyimpan 2 terabyte lebih data dan dapat diputar di home theater layar lebar dengan resolusi Full-HD 1080p.Dale Pistilli, vice president marketing WD Branded Product Group dalam siaran pers Kamis mengatakan, dengan kapasitas lebih dari 2 terabytes dan kemampuan untuk terhubng ke HDTV, Drive Multimedia WD Elements Play semakin mempermudah konsumer menikmati hiburan mereka dalam peralatan terbaik.Drive multimedia WD Elements Play akan menjalankan hampir semua format file populer seperti H.264, MKV, .MOV, Real Media dan RMVB yang umum digunakan di kawasan Asia-Pasifik.Multimedia Drive WD Elements Play terbaru menyederhanakan tugas mengelola koleksi media pribadi yang kadang-kadang merepotkan dengan mengkombinasikan kapasitas tinggi dengan pemutar media berdefinisi-tinggi. Pengguna kini dapat mengumpulkan koleksi media pribadi mereka dalam satu library dan memainkannya di layar paling lebar dan high-fidelity sound system terbaik di rumah mereka. Drive multimedia ini terhubung langsung ke televisi pengguna dengan composite video atau koneksi HDMI untuk resolusi Full-HD 1080p.Fitur- fitur tambahan dalam WD Elements Play adalah Interface yang intuitif dengan navigasi DVD, slideshow foto dengan playback musik, playback video dengan seleksi saluran audio dan dukungan teks terjemahan (subtitle), output audio digital melalui optikal atau HDMI, garansi terbatas selama 3 tahun; dan kompatibilitas dengan kamera.Drive multimedia WD Element Play yang baru ini tersedia dalam kapasitas 1 TB dan 2 TB dan memiliki garansi terbatas selama 3 tahun. Produk ini telah tersedia dengan harga retail Rp1,625 juta (1TB) dan Rp1,980 juta (2TB).Western Digital bergerak dalam industri peranti penyimpanan, menyediakan produk dan layanan bagi perorangan dan organisasi/perusahaan yang mengumpulkan, mengelola dan menggunakan informasi digital. Perusahaan menciptakan hard drive dan peranti penyimpanan solid state yang andal dan berkualitas tinggi yang menjaga agar data pengguna dapat diakses dan tidak hilang.

Pewarta: Adam Rizallulhaq
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010