Sidoarjo (ANTARA News) - Badan Penanggulangan Lumpur Sidoarjo (BPLS) melebarkan jalur alternatif Porong mulai dari Desa Gempolsari, Kecamatan Tanggulangin sampai Desa Besuki, Kecamatan Jabon, Kabupaten Sidoarjo, Jatim.

"Jalan tersebut merupakan peningkatan ruas jalan dari jalan lingkungan desa menjadi jalur jalan alternatif Porong," papar Wakil Kepala Humas BPLS Akhmad Kusairi, Rabu.

Pelebaran jalur alternatif akan dilakukan sepanjang 3,7 kilometer dengan pelebaran 5 meter dari lebar awal 3 meter.

Menurutnya, pengerjaan pelebaran jalan ini dilakukan untuk memperlancar arus kendaraan yang melewati jalur alternatif ketika jalan arteri Porong yang terancam Lumpur Lapindo, mengalami kemacetan.

"Selain melakukan pelebaran jalan, kami juga melakukan peninggian jalan di lokasi tersebut supaya tidak terendam banjir jika hujan datang," katanya.

Ia mengemukakan, proses peninggian jalan ini ditargetkan bisa selesai sampai akhir tahun ini, sehingga pada tahun depan bisa segera dilakukan pengaspalan.

"Untuk timbunan dan penahan dinding jalan supaya mencapai ketinggian yang sama dengan jalan saat ini ditargetkan akhir tahun bisa diselesaikan," tuturnya.

Ia menyebutkan, timbunan ini sendiri direncanakan setinggi 25 centimeter dan ditambah dengan pengaspalan setinggi kurang lebih 9 centimeter.

"Namun, khusus untuk rencana pengaspalan akan dilakukan pada tahun 2011 mendatang, dan fokus untuk tahun ini adalah proses pengurugan tanah," katanya.(*)

ANT/C004

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010