Jakarta (ANTARA) - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto memastikan asupan gizi para prajurit yang bertugas di Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur, tercukupi saat meninjau dapur lapangan di daerah itu.
"Terima kasih atas pelaksanaan dan dukungannya untuk rekan-rekan yang bertugas di lapangan. Saya harap dengan adanya dapur lapangan ini mampu memberikan asupan gizi yang baik," kata Panglima TNI melalui keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Sabtu malam.
Dapur lapangan dari Korps Marinir tersebut disiapkan guna mendukung logistik untuk 106 personel marinir yang bertugas di Kecamatan Burneh dan Kecamatan Bangkalan Kota.
Dijelaskan bahwa dapur lapangan tersebut disiapkan untuk mendukung makanan yang sehat dan higienis bagi prajurit sehingga kebutuhan gizi tetap tercukupi selama bertugas.
Di samping itu, Panglima TNI juga menekankan agar prajurit terus menegakkan disiplin protokol kesehatan, termasuk bagi petugas dapur lapangan.
Di akhir peninjauan dapur lapangan, Panglima TNI bertanya kepada salah satu anggota yang bertugas dan menanyakan apakah makanan yang disiapkan sudah matang atau belum.
"Siap, sudah Panglima," jawab prajurit sambil berinisiatif menawarkan masakan tersebut kepada Panglima TNI.
Baca juga: Kapolri paparkan langkah pengendalian COVID-19 di Bangkalan
Baca juga: Kapolri-Panglima dengarkan curhat warga Bangkalan terdampak COVID-19
Pewarta: Muhammad Zulfikar
Editor: D.Dj. Kliwantoro
Copyright © ANTARA 2021