Jakarta (ANTARA) - Sejumlah informasi penting menghiasi berita ekonomi pada Jumat (18/6) mulai dari penawaran instrumen Surat Utang Negara (SUN) ritel kepada investor individu secara online (e-SBN) dengan tingkat kupon mengambang yaitu Savings Bond Ritel (SBR) seri SBR010 hingga kiat investasi kripto.

Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca:

1. 11 bank biayai Jalan Tol Serang-Panimbang Rp6 triliun

PT Wijaya Karya Serang Panimbang (WSP), anak usaha PT Wijaya Karya (Persero) Tbk atau WIKA, mengungkapkan ada sebanyak 11 bank mendukung pembiayaan Jalan Tol Serang-Panimbang senilai Rp6 triliun.

Selengkapnya di sini

2. Kemenkeu tawarkan SBR010 berkupon 5,10 persen

Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menawarkan instrumen Surat Utang Negara (SUN) ritel kepada investor individu secara online (e-SBN) dengan tingkat kupon mengambang yaitu Savings Bond Ritel (SBR) seri SBR010.

Selengkapnya di sini

3. Kemenko Perekonomian: Penerima Kartu Prakerja capai 8,3 juta orang

Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Perekonomian mencatat Program Kartu Prakerja hingga kini telah memasuki gelombang ke-17 dengan total penerima , mencapai 8,3 juta orang.

Selengkapnya di sini

4. Jasa Marga rekonstruksi Tol Jakarta-Cikampek di Cikarang

PT Jasa Marga (Persero) melakukan pekerjaan rekonstruksi rigid pavement di Kilometer (KM) 31+694 dan KM 37+902 Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek di Cikarang, Kabupaten Bekasi guna memberikan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan.

Selengkapnya di sini

5. Ingin bergabung dalam perdagangan aset kripto, Ini kiat ala Kemendag

Kepala Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Kementerian Perdagangan Indrasari Wisnu Wardhana berbagi kiat bagi masyarakat yang ingin bergabung dalam perdagangan aset kripto, seraya mengingatkan bahwa aset kripto dilarang menjadi alat pembayaran seperti diatur dalam Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2011 tentang Mata Uang.

Selengkapnya di sini

Pewarta: Ade irma Junida
Editor: Subagyo
Copyright © ANTARA 2021