Jakarta (ANTARA News) - Tiga tim, Arema Indonesia, Persema Malang, dan Persib Bandung, masih belum mendaftarkan nama-nama pemainnya ke PT Liga Indonesia. "Tinggal tiga tim yang belum mendaftarkan nama-nama pemainnya berikut pelatih, yakni Arema, Persema, dan Persib," ujar Sekretaris PT Liga Indonesia Tigor Shalom Boboy di Jakarta, Kamis.

Dengan demikian, kata dia, sebanyak 15 tim sudah menyerahkan daftar pemainnya untuk mengikuti kompetisi sepak bola Liga Super Indonesia (ISL) musim 2010-2011.

Meski demikian, menurut dia, ke-15 klub tersebut tinggal mendapatkan pengesahan dari tim verifikasi PT Liga Indonesia.

"Tapi indikasinya tidak ada klub yang saling mengklaim seorang pemain. Sampai sekarang belum ada yang mengklaim tentang status seorang pemain," tuturnya.

Mengenai posisi pelatih, Tigor mengungkapkan batas pendaftaran seorang pelatih adalah dua pekan sejak dilakukan pencabutan.

Dalam kaitannya dengan kasus Persib Bandung yang belum memberikan kepastian pelatih, Tigor mengatakan tim itu juga belum menyerahkan nama pelatihnya sehingga tak ada masalah serius.

"Kalau mereka sudah pernah menyerahkan nama pelatihnya, barulah mereka harus mencabutnya dulu," katanya menjelaskan.

Tigor menambahkan, sejak pertemuan manajer digelar di Jakarta pada Senin lalu, klub-klub telah lebih agresif melakukan pendaftaran pemain karena hal itu merupakan prosedur yang harus dipenuhi.

Dia mengatakan PT Liga Indonesia selaku pengelola kompetisi sepak bola di bawah naungan PSSI memberikan batas waktu pendaftaran pemain hingga 1 Oktober sebagai tahap pertama dan 15 Oktober sebagai tahap kedua.(*)

(ANT-132/D007/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010