Lamongan (ANTARA News) - Persela Lamongan mempertahankan gelar juara turnamen Liga Jatim 2010, setelah pada pertandingan final mengalahkan Deltras Sidoarjo dengan skor 4-1 (2-0) di Stadion Surajaya Lamongan, Senin malam.

Gelar juara ini sekaligus menjadi yang keempat kalinya bagi tim berjuluk "Laskar Joko Tingkir", setelah merebutnya pada tahun 2003, 2007 dan 2009.

Prestasi ini sama dengan yang ditorehkan Persik Kediri. Juara dua kali Liga Indonesia itu juga telah empat kali mengoleksi gelar juara turnamen tahunan gelaran PSSI Jatim yang diadakan sejak 2002.

Pada laga yang disaksikan sekitar 15 ribu penonton itu, gol-gol kemenangan tuan rumah masing-masing dicetak Fabiano Beltrame pada menit ke-27, Redouanne Barkaoui menit ke-35, Zaenal Arifin menit ke-72, dan gol bunuh diri pemain Deltras, Steve Heskeith, di akhir babak kedua.

Sedangkan gol balasan Deltras dihasilkan melalui pemain pengganti Sackedoe pada menit ke-85, setelah tandangannya gagal diantisipasi kiper Khoirul Huda.

"Kami bersyukur bisa memenuhi target untuk merebut juara Liga Jatim. Gelar ini mudah-mudahan menjadi motivasi pemain untuk menghadapi kompetisi Liga Super pekan depan," kata pelatih Persela, Subangkit.

Kendati menang besar, Subangkit mengakui permainan anak asuhnya jauh menurun dibanding saat laga semifinal dan banyak kesalahan yang dilakukan.

"Ini menjadi bahan evaluasi bagi saya sebelum kompetisi dimulai, terutama soal peningkatan kondisi fisik," katanya.

Selain menerima piala bergilir dan tetap yang diserahkan Gubernur Jatim Soekarwo, Persela Lamongan juga berhak atas hadiah uang sebesar Rp150 juta, sedangkan Deltras sebagai "runner up" mendapatkan Rp75 juta.

Sementara itu pada perebutan juara ketiga yang dimainkan sebelumnya, Persikubar Kutai Barat mengalahkan Persik Kediri dengan skor tipis 2-1.(*)

(D010/R009)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010