Jayapura (ANTARA News) - Penyerang Boaz Salossa terpilih sebagai kapten tim Persipura Jayapura menggantikan gelandang veteran Eduard Ivakdalam yang hengkang ke Persidafon.

Terpilihnya Boaz sebagai sebagai kapten tim Persipura karena penyerang bernomor punggung 86 itu dinilai memilki prestasi gemilang serta mampu menjadi contoh bagi para pemain "Mutiara Hitam" lainnya.

"Saya memilih Boaz karena ia sosok pemain yang cerdas dan bertanggung jawab ketika berada di lapangan dan luar lapangan," kata Ketua lembaga adat (LMA) Papua Port Numbay George Arnold Awi, di Jayapura, Senin.

Selain itu, George minilai Boaz memiliki karakter yang kuat dan mampu memimpin rekan-rekannya saat bertanding di lapangan.

"Meski umurnya masih relatif muda, Boaz termasuk salah satu pemain senior dari antara para pemain asal Papua lainnya yang membela Persipura saat ini," ujarnya.

Awalnya ada beberapa kandidat yang dinilai pantas untuk menyandang posisi tersebut, diantaranya Victor Ibonefo, Bio Paulin Pierre, Boaz Solossa, Ortisan Solossa, Ricardo Salampessy, dan Gerald Pangkali.

Persipura akan melakoni pertandingan perdana pada  26 September melawan Semen Padang, dan Pelita Jaya pada 30 September mendatang.
(ANT/A024)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2010