Jakarta (ANTARA News) - Sean Gelael (13) berjuang keras sampai akhirnya berhasil mengikuti babak final kedua kejuaraan dunia CIK FIA Karting 2010 yang berlangsung di Sirkuit Zuera, sekitar 300 km tenggara Barcelona, Spanyol, Minggu.

Pada babak kualifikasi B2-D2 Sabtu sebelumnya, diikuti 35 pembalap dari total 117 peserta dari 29 negara, putera Ricardo Gelael itu menempati urutan 15 dan mendapat 15 poin. Ia membukukan waktu 1:03, 127 sedangkan urutan pertama ditempati Thomas Jager dari Austria dengan waktu 1:02.380.

Dalam laman CIK.Fia.com yang dilansir Minggu, pada kualifikasi A2-D2 Sabtu, Sean yang memakai nomor kendaraan 92 sesuai dengan urutan entry by name, Sean berada di urutan ke-20 dari 29 peserta dengan waktu 1:02.883 sedangkan urutan pertama ditempati Max Klinkby-Silver dari Denmark dengan waktu 1:02.282.

Setelah terpilih 34 peserta untuk lomba final, dipilih pula 34 peserta yang akan berlaga pada lomba "Final Kedua" dan Sean berada pada posisi pole 13.

Ketika berita ini diturunkan, Sean masih akan turun berlomba dan akan usai pada Minggu malam WIB.

Ricardo Gelael mengatakan berterima kasih kepada semua pihak yang mendukungnya dalam kejuaraan dunia itu dan ia berharap puteranya yang juara nasional kartin 2010 dan sementara di urutan puncak kejuaraan Asia (AKOC) dapat menyelesaikan perlombaan dengan baik.

"Terima kasih atas doa semua teman-teman, semoga ia dapat menyelesaikan lomba final kedua dengan baik," kata Kadok, panggilan akrab Ricardo yang mendampingi puteranya berlaga di Spanyol.
(A008/I015)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010