London (ANTARA News) - Para ilmuwan sudah menunjukkan bahwa aktivitas fisik bisa membuat anda pintar. Tetapi, tim di Amerika Serikat (AS) sudah menggunakan scan untuk menunjukkan bagian penting dari otak yang sebenarnya berkembang dalam diri anak yang sehat.

Anak-anak ini cenderung lebih pintar dan memiliki ingatan lebih baik dari mereka yang tidak aktif.

Para ilmuwan juga menemukan bahwa salah satu bagian yang paling penting dari otak mereka 12 persen lebih besar dari anak-anak yang tidak aktif, sebagaimana dikutip dari Daily Mail.

Para peneliti dari Universitas Illinois di AS, mempelajari otak dari 49 anak-anak berusia sembilan dan sepuluh menggunakan MRI (magnetic resonance imaging) scan, teknik yang menyediakan gambaran yang sangat rinci dari organ dan jaringan dalam tubuh.

Mereka juga mengetes tingkat kebugaran dari anak-anak dengan menyuruh mereka lari di "treadmill." Para peneliti menemukan bahwa "hippocampus," bagian yang bertanggung jawab atas ingatan dan belajar, lebih besar kira-kira 12 persen pada anak-anak yang lebih sehat.

Mereka menemukan bahwa anak-anak ini melakukan tes ingatan dengan lebih baik.

Profesor Art Kramer, yang memimpin penelitian mempublikasikan dalam jurnal "Brain Research," mengatakan penemuan ii memiliki pengaruh penting untuk mendorong orang berolahraga sejak usia dini.

"Kami tahu bahwa pengalaman dan faktor lingkungan dan status sosial ekonomi semua mempengaruhi perkembangan otak. Bila anda memiliki beberapa gen buruk dari orang tua anda, anda tidak bisa benar-benar bisa memperbaikinya, dan tidak mudah untuk melakukan sesuatu mengenai status ekonomi anda," kata profesor Kramer.

"Ini penelitian pertama yang saya tahu menggunakan MRI untuk melihat perbedaan dalam otak antara anak-anak sehat dan anak-anak yang tidak sehat."

Penemuan ini bisa mendorong orang tua dan sekolah menjadikan olahraga sebagai prioritas bagi anak-anak.
(ENY/A024)


Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2010