Jerusalem (ANTARA News/AFP) - Satu roket yang ditembakkan para pejuang Palestina dari Jalur Gaza bagian utara Selasa malam mendarat dekat kota pantai Israel selatan, Ashkelon, kata polisi dan tentara, Rabu.

"Selasa malam, para pejuang Palestina menembakkan sebuah roket ke Ashkelon," kata juru bicara polisi Mickey Rosenfeld kepada AFP.

"Roket itu meledak di sebuah lapangan tanpa menimbulkan korban cedera atau kerusakan properti."

Militer Israel mengkonfirmasikan bahwa sebuah roket mendarat persis di selatan Ashkelon, dan dua peluru mortir juga ditembakkan pada pagi hari.

"Tidak ada yang menimbulkan korban cedera atau kerusakan properti," kata seorang juru bicara, yang menunjukkan para pejuang Gaza menembakkan sekitar delapan proyektil ke Israel sejak Ahad pagi. Sejauh ini tidak ada yang cedera.

Serangan-serangan roket dan mortir itu terjadi hanya beberapa jam telah Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Hillary Clinton mendarat di Israel untuk memimpin perundingan perdamaian hari kedua antara para pemimpin Israel dan Palestina.

Aksi itu terjadi setelah selama beberapa bulan tenang sejak serangan Israel terhadap Gaza pada akhir tahun 2008 sampai awal 2009, yang menurut mereka bertujuan menghentikan serangan roket dari wilayah itu.

Konflik itu menewaskan 1.400 warga Palestina 13 warga Israel.(*)

(Uu.H-RN/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010