Palu (ANTARA) - Bakrie Amanah bekerja sama dengan PT Citra Palu Mineral dan Bumi Resources Mineral (BRM) membantu pemulihan ekonomi penyintas gempa dan tsunami di Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, sebagai upaya percepatan pemulihan ekonomi penyintas di daerah tersebut.
"Bakrie Amanah bersama PT CPM dan Bumi Resources Mineral berkolaborasi mewujudkan pemberdayaan masyarakat untuk pemulihan ekonomi lewat program Kampung Makmur di Donggala," ucap Kepala Program Head Bakrie Amanah Mochamad Noerhakim, saat penandatanganan kerja sama Bakrie Amanah dengan PT CPM terkait program beasiswa, di Palu, Kamis.
Program pemberdayaan masyarakat penyintas gempa dan tsunami di Donggala, digagas oleh Bakrie Amanah bersama beberapa perusahaan Bakrie Group sejak tahun 2018, pascagempa dan tsunami melanda wilayah itu.
Baca juga: Pemkab Donggala berdayakan penyintas gempa kelola potensi perikanan
Baca juga: Penyintas gempa bumi Donggala diberi pelatihan wirausaha Muhammadiyah
Bakrie Amanah bersama beberapa perusahaan Bakrie Group selain memberikan pendampingan dan pelatihan untuk peningkatan keterampilan masyarakat di Donggala, juga membangun beberapa fasilitas penunjang pengembangan ekonomi masyarakat di daerah itu.
"Beberapa fasilitas yang telah dibangun bersama di Donggala, sehingga bisa memberikan manfaat yang besar kepada masyarakat di Donggala," katanya.
Sebelum di Donggala telah membentuk Kampung Makmur di Lombok, olehnya dengan terbentuknya Kampung Makmur di Donggala, maka ada dua kampung makmur yang telah dibentuk oleh Bakrie Group.
Kepala Teknik Tambang CPM Abdul Haris Yusuf mengemukakan program kampung makmur yang digagas dan dibentuk oleh beberapa perusahaan Bakrie Group bertujuan untuk membangun kemandirian ekonomi masyarakat.
CPM membutuhkan sinergitas yang lebih dengan Bakrie Amanah dalam membentuk kampung makmur, karena Bakrie Amanah telah berpengalaman dalam hal itu.
"Ini kita perlukan karena, semua kegiatan yang merupakan implementasi dari CSR membutuhkan dukungan dari semua stakeholder termasuk Bakrie Amanah," katanya.
Baca juga: Pemprov Sulbar bangun 150 huntap untuk penyintas gempa di Majene
Pewarta: Muhammad Hajiji
Editor: Royke Sinaga
Copyright © ANTARA 2021