Saya percaya diri saya bisa menang karena kalau tidak, saya tidak akan berada di sini. Mari kita bertarung dengan hebatJakarta (ANTARA) - Novak Djokovic menyatakan menghadapi Rafael Nadal pada semifinal French Open akan menjadi pertandingan yang tidak biasa mengingat petenis Spanyol itu mendominasi catatan kemenangan di turnamen lapangan tanah liat tersebut.
“Pertemuan ini akan menjadi laga yang tidak seperti biasanya. Mari kita hadapi pertandingan itu. Ini adalah tantangan terbesar, bermain di lapangan tanah liat melawan Nadal tempat dia telah meraih begitu banyak kesuksesan dalam kariernya,” kata Djokovic, seperti dikutip laman ATP Tour, Kamis.
“Tentu saja setiap kami saling berhadapan akan ada ketegangan berlebih dan ekspektasi. Perasaan saat berjalan ke lapangan akan berbeda, tetapi itu lah alasan persaingan kami menjadi sejarah,” ujar dia melengkapi.
Baca juga: Lawan Djokovic, Nadal tak mau jemawa dengan rekor di Roland Garros
Djokovic dan Nadal telah bertarung dalam 57 pertemuan antara keduanya. Petenis Serbia itu memimpin rekor pertandingan 29-28, tetapi kalah 1-7 dari petenis Spanyol itu di Roland Garros.
Kendati demikian, catatan apik milik Nadal itu tak lantas membuat Djokovic gentar melawannya di semifinal, Jumat (11/6) esok.
“Saya percaya diri saya bisa menang karena kalau tidak, saya tidak akan berada di sini. Mari kita bertarung dengan hebat,” kata dia.
“Antisipasi untuk menghadapi dia— pertandingan apa pun, di lapangan mana pun, atau kesempatan apa pun—selalu berbeda dari yang lain,” pungkas dia.
Petenis peringkat satu dunia Novak Djokovic mengalahkan petenis Italia Matteo Berrettini 6-3, 6-2, 6-7 (5/7), 7-5 dalam babak perempat final French Open 2021 demi mengamankan tiket semifinal di Paris untuk ke-11 kalinya.
Sementara itu, Nadal, kolektor 13 gelar di Roland Garrors, mengalahkan petenis Argentina Diego Schwartzman 6-3, 4-6, 6-4, 6-0 untuk lolos ke semifinal ke-14 kalinya.
Baca juga: Roland Garros bakal jadi saksi duel ke-58 Djokovic vs Nadal
Baca juga: Djokovic atur pertemuan dengan Nadal di semifinal French Open 2021
Baca juga: Nadal menuju semifinal ke-14 di tanah liat Roland Garros
Pewarta: Shofi Ayudiana
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2021