Jakarta (ANTARA) - PP Perbasi menerapkan promosi-degradasi dalam pelatnas tim nasional bola basket yang dipersiapkan untuk FIBA Asia Cup 2021.

Menurut asisten pelatih timnas Wahyu Widayat Jati, dari total 17 pemain yang dipanggil mengikuti Pelatnas, hanya 12 pemain yang akan memperkuat skuad yang akan tampil dalam kejuaraan bola basket bergengsi Asia yang akan digelar di Istora Senayan, Jakarta, 17-29 Agustus mendatang tersebut.

“Selama pelatnas, promosi dan degradasi berlaku. Pada akhirnya kami hanya akan memaksimalkan 12 pemain untuk menghadapi pertandingan nanti," kata Wahyu dalam siaran pers PP Perbasi, Senin.

Beberapa pemain yang telah menyelesaikan final Liga Bola Basket Indonesia (IBL) 2021 sudah langsung bergabung bersama rekan-rekannya dalam timnas.

Ada delapan pemain yang baru bergabung dalam Pelatnas. Mereka adalah Agassi Yeshe Goantara, Vincent Rivaldi Kosasih, Govinda Julian Saputra, Andakara Prastawa Dhyaksa, Hardianus Lakudu, Juan Laurent Kokodiputra, Arki Dikania Wisnu, dan Kevin Yonas Argadiba Sitorus.

Baca juga: Timnas basket Indonesia latihan intensif untuk FIBA Asia Cup 2021

"Mereka sudah harus bergabung besok (Selasa),” tutur Wahyu.

Dengan begitu, para pemain yang tampil dalam final IBL 2021 itu, Minggu malam kemarin hanya memiliki waktu istirahat satu hari sebelum ikut dalam latihan bersama di GBK Arena Senayan, Jakarta, esok.

Pelatih timnas basket Indonesia Rajko Toroman sebelumnya juga telah memanggil sembilan nama ke dalam pelatnas. Mereka adalah Ali Baghir, Yudha Saputera, Aldi Izzatur, Dame Diagne, dan Serigne Modou Kane.

Selanjutnya, ada juga Mohammad Arighi, Kelvin Sanjaya, Abraham Damar Grahita, dan Widyanta Putra Teja.

Baca juga: KOI ingatkan pentingnya prestasi timnas dalam FIBA Asia Cup 2021

Pewarta: Shofi Ayudiana
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2021