Palu (ANTARA News) - Sebanyak enam oknum polisi yang diduga telribat dalam bentrokan antara massa dan polisi di Buol, Sulawesi Tengah, kini diperiksa oleh tim Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indoneia (Mabes Polri) di ruang Kepala Provost Polda Sulteng di Palu.
Para anggota polri yang belum diketahui identitasnya itu dibawa ke Polda Sulteng menggunakan pesawat reguler dari Buol, Jumat siang.
Belum ada keterangan dari kepolisian mengenai status mereka apakah sebagai tersangka atau saksi.
Insiden Buol yang terjadi Selasa malam (31/9) itu menewaskan tujuh orang warga yang semuanya terkena tembakan peluru tajam polisi di bagian-bagian vital tubuh seperti kepala, leher, dada dan pinggang.
Kasus ini dipicu oleh tewasnya Kasmir Timumun, tahanan Polsek Biau yang terlibat kecelakaan lalu lintas dengan seorang polisi di Buol pada Sabtu (28/8).
Kasmir ditemukan tewas di ruang tahanan pada Senin (30/8). Polisi mengatakan baha korban tewas bunuh diri namun massa tidak percaya dan menuduh polisi menganiaya korban hinga tewas.
(ANT/P003)
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2010