Gianyar (ANTARA News) - Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Gianyar, Bali, melakukan razia ke sejumlah warnet dan pusat permainan (game station) di wilayah itu karena belakangan marak menjadi arena bolos sekolah.
"Kami melakukan razia ini setelah banyak laporan, bahwa tempat-tempat yang menyediakan sarana internet tersebut menjadi arena membolos bagi anak-anak sekolah," kata Kepala Kantor Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Gianyar I Wayan Kujus Parwita, Selasa.
Ia menjelaskan, setelah menyusuri puluhan warnet serta toko "game station", pihaknya tak menemukan anak sekolah yang sedang bermain.
"Saat ini memang kami tidak temukan keberadaan anak-anak sekolah. Mungkin mereka tahu ada razia. Lain kali kami lakukan penggerebekan lagi," janjinya.
Usai melakukan razia, kata Kujus, pihaknya juga memberikan pembinaan kepada pengusaha warnet dan pusat permainan elektronik, dengan arahan agar mereka tidak melayani siswa apabila masih jam pelajaran sekolah.
"Selain itu, kami juga mengingatkan kepada pengelola warnet agar memasang pengumuman larangan bermain internet kepada pelajar saat jam sekolah," ucapnya.(*)
ANT/T007/AR09
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010