Sejak Senin, vaksinasi di Kantor RW 02
Jakarta (ANTARA) - Kelurahan Sunter Agung bersama Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) Jakarta Utara menggencarkan vaksinasi rabies terhadap puluhan ekor anjing dan kucing peliharaan warga, Selasa. 

Lurah Sunter Agung Danang Wijanarka mengatakan vaksinasi untuk setiap hewan penular rabies peliharaan warga Kelurahan Sunter Agung tersebut sudah dilaksanakan sejak Senin (24/5).

"Sejak Senin, vaksinasi di Kantor RW 02. Total hewan penular rabies yang divaksin sebanyak 43 ekor, di antaranya ada anjing, kucing dan kera. Hari ini kami mendatangi warga di RW 17 dan RW 06," ujar Danang saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa.

Danang mengatakan vaksinasi rabies dilaksanakan di wilayah Kelurahan Sunter Agung agar hewan peliharaan warga kebal dari penyakit rabies.

Teknis pelaksanaan vaksinasi awalnya dilakukan di Pos RW 17, kemudian dilanjutkan dengan jemput bola dari pintu ke pintu rumah warga.

Baca juga: Sudin KPKP Jakbar layani vaksinasi rabies puluhan hewan

Danang mengatakan berdasarkan data mutakhir, terdapat 75 ekor anjing di RW 17, sedangkan di RW 06 ada 50 ekor yang terdiri dari 40 anjing dan 10 kucing.

Ia mengatakan sebagian warga yang memiliki peliharaan di rumahnya biasanya sudah melaksanakan vaksinasi secara mandiri, tapi pihaknya akan memfasilitasi dan mengkoordinasikan dengan para Ketua RW setempat agar warga yang memiliki hewan penular rabies agar segera melaksanakan vaksinasi.
 
Petugas medis dari Pusat Kesehatan Hewan (Puskeswan) Dinas Ketahanan, Pertanian dan Perikanan Kota Administrasi Jakarta Selatan menyuntikkan vaksin anti rabies di kawasan Tebet, Jakarta, Sabtu (31/10/2020). Vaksin yang diberikan secara gratis itu untuk menghindari dan mengantisipasi penyebaran penyakit rabies kepada hewan peliharaan. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/wsj

"Rencananya setelah RW 17 selesai, akan dilanjutkan ke RW 18 dan RW 20. Harapan dari kegiatan ini seluruh hewan yang sudah divaksin menjadi kebal terhadap rabies," kata Danang.

Sementara itu, Ketua RW 17 Sucinto Kanthi mengatakan warganya menyambut baik pelaksanaan kegiatan vaksinasi rabies tersebut di lingkungan Kelurahan Sunter Agung.

"Warga sangat senang dengan adanya vaksinasi rabies yang dilakukan Pemerintah Kota Jakarta Utara, Kelurahan Sunter Agung dan Sudin KPKP," kata Sucinto.

Baca juga: Jakpus targetkan beri vaksin rabies ke 4800 hewan hingga akhir 2020

Paramedis Veteriner Mahir Sudin KPKP Jakarta Utara Agus Unarso mengatakan vaksinasi rabies di Kelurahan Sunter Agung, setelah sebelumnya dilakukan di Kelurahan Kamal Muara, adalah vaksinasi berkelanjutan setiap tahun.

"Pelaksanaan vaksinasi ini secara kontinu dilaksanakan setiap tahun, untuk menciptakan Jakarta Utara bebas rabies," kata Agus.

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2021