Country CEO AXA Indonesia, Presiden Komisaris AXA Mandiri Financial Services dan Komisaris Mandiri AXA General Insurance Julien Steimer mengatakan Kop Run 2021 merupakan wadah atau kesempatan bagi masyarakat untuk menjaga kesehatan melalui olahraga, terlebih pada masa pandemi saat ini.
"AXA dan Liverpool FC bekerja sama karena kita mau memperkuat rasa percaya diri masyarkat Indonesia. Ini adalah kesempatan luar biasa untuk melindungi kesehatan mental dan fisik," ujar Julien dalam konferensi pers virtual, Selasa.
Baca juga: Unpad Manglayang Trail Running 2021 targetkan 1.000 peserta
Melalui Kop Run, para penggemar sepak bola, komunitas lari dan kebugaran akan bersatu untuk menguji stamina diri dalam kegiatan berlari, berjalan atau jogging dengan jarak 5K, 10K atau sampai dengan 100K.
Dalam ajang tersebut, para peserta diberikan kebebasan untuk berlari di lokasi dan waktu yang menjadi pilihan mereka masing-masing.
Pendaftaran ajang Kop Run Indonesia 2021 mulai dibuka hari ini dengan biaya sebesar Rp220.000, dan para peserta akan mendapatkan race pack resmi Kop Run dengan medali dan kaos yang menandakan jarak yang berhasil ditempuh.
Para peserta dapat meraih piala dan medali Kop Run digital khusus dengan menyelesaikan jarak-jarak yang telah dipilih oleh peserta.
Peserta yang berlari minimal tiga kali dalam jangka waktu dua pekan dengan jarak minimal satu kilometer secara otomatis akan didaftarkan untuk mengikuti undian berhadiah dari LFC, AXA dan AXA Mandiri.
Dalam undian itu, nantinya terdapat tiga pemenang yang dipilih setiap dua pekan, dan seluruh peserta yang terdaftar undian berkesempatan meraih hadiah dengan total 20 hadiah dalam Grand Lucky Draw yang diberikan setelah Kop Run Indonesia 2021 berakhir.
Baca juga: Ajang lari berkonsep "hybrid" di Indonesia siap digelar Oktober
Hadiah-hadiah tersebut termasuk seragam bola bertanda tangan pemain LFC, bola sepak, merchandise AXA dan kesempatan untuk mengikuti tatap muka virtual dengan pemain legenda LFC.
Legenda LFC Michael Owen yang turut hadir dalam konferensi pers virtual tersebut mengatakan Kop Run Indonesia 2021 dengan format virtual memungkinkan para fans LFC dan juga masyarakat Indonesia untuk saling terhubung secara daring sambil berkompetisi, berlari, jogging dan berjalan sesuai kemampuan masing-masing.
"Lari secara virtual membutuhkan motivasi diri dan semangat yang kuat, dan untuk itu, saya ingin mengajak peserta sebanyak mungkin untuk ikut serta dan terus meningkatkan jarak tempuh guna mencapai tujuannya," kata Owen.
Baca juga: London Marathon virtual 2021 diproyeksikan diikuti 100.000 pelari
Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Rr. Cornea Khairany
Copyright © ANTARA 2021