Jakarta (ANTARA) - Aktor Timothée Chalamet akan berperan sebagai penemu ikonik dan pembuat cokelat Willy Wonka karangan Roald Dahl, untuk film yang akan digarap oleh Warner Bros.
Dikutip dari Deadline, Selasa, cerita akan berfokus pada Willy Wonka muda dan petualangannya sebelum membuka pabrik cokelat paling terkenal di dunia.
Baca juga: Timothee Chalamet jadi anak "Edward Scissorhands"
Sumber juga memberi tahu Deadline bahwa karakter ini akan menandai pertama kalinya Chalamet memamerkan keterampilan menyanyi dan menari dengan beberapa komposisi musik yang akan muncul dalam film tersebut.
Dia telah menjadi pilihan utama selama beberapa waktu tetapi penjadwalan adalah rintangan yang harus diatasi karena adanya jadwal yang padat untuk pelatihan menyanyi dan menari di film ini.
Paul King akan mengarahkan film dari skenario yang dia tulis bersama Simon Farnaby (dengan penulis sebelumnya termasuk Simon Rich, Simon Stephenson, Jeff Nathanson dan Steven Levenson). David Heyman memproduksi melalui Heyday Films miliknya. Luke Kelly juga menjadi produser, dengan Michael Siegel dan Alexandra Derbyshire sebagai produser eksekutif.
Ini menandai ketiga kalinya Warner Bros mengambil cerita Wonka, dengan versi sebelumnya merupakan adaptasi dari novel klasik Dahl "Charlie and the Chocolate Factory".
Adaptasi film pertama, pada tahun 1971, dibintangi oleh Gene Wilder sebagai Wonka, dan yang kedua pada tahun 2005 dibintangi oleh Johnny Depp untuk peran tersebut.
Sementara itu, Chalamet adalah aktor nomine Oscar yang memiliki sejumlah proyek film menarik untuk dinantikan dalam waktu dekat. Ia membintangi film adaptasi novel klasik "Dune" karya Denis Villeneuve, lalu ikut berperan dalam "The French Dispatch" karya Wes Anderson, dan "Don't Look Up" karya Adam McKay.
Baca juga: Warner Bros ingin Timothee Chalamet - Tom Holland bintangi "Wonka"
Baca juga: Menyelami adiksi narkoba melalui film "Beautiful Boy"
Baca juga: "Dune", film baru Timothee Chalamet dengan Denis Villeneuve
Penerjemah: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021