Palembang (ANTARA News) - Delegasi dari Kerajaan Kedah, Malaysia berkunjung ke Kota Palembang untuk menyelusuri dan mengumpulkan bukti keturunan Arab yang bermukim di negeri tersebut.
Exco Belia dan Sukan, Kesenian dan Warisan Kebudayaan Kerajaan Kedah Malaysia, YB DR Haji Hamdan bin Mohammed Khalib, Ketua delegasi kunjungan ke Palembang, Sabtu malam mengatakan, mereka mewakili kerajaan untuk mencari bukti dan silsilah keluarga Arab keturunan Syeik yang berasal dari Hadramut.
Sejarahnya warga Kedah keturunan Arab berasal atau memiliki hubungan kekeluargaan dengan zuriat Arab keturunan syeik dari Palembang, katanya.
Ia menjelaskan, di Kedah banyak warga keturunan Arab dari keluarga syeik yang memiliki kedudukan bahkan salah seorangnya menjabat Menteri Besar di Kerajaan Kedah.
Sejak zaman dahulu struktur pemerintahan Kerajaan Kedah banyak dijabat keluarga Arab keturunan syeik, ujarnya.
Dia menambahkan, saat ini penduduk Kedah keturunan syeik mengharapkan bukti keterkaitan mereka dengan warga Arab keturunan syeik yang berada di Palembang.
Sehingga rombongan sengaja datang ke Palembang guna memastikan dan mencari bukti silsilah keluarga Arab keturunan syeik yang berada di Palembang, tambahnya.
Ahli Sejarah dari Universitas Sains Malaysia Prof DR Ahmad Jelani bin Halimi mengatakan, mereka akan mengunjungi sejumlah warisan sejarah di Kota Palembang dengan mendatangi museum dan peninggalan lainnya.
"Mudah-mudahan kedatangan mereka mampu mendapatkan bukti silsilah baik langsung dari keluarga Arab keturunan syeik maupun beragam peninggalan bersejarah," katanya.
Ia menjelaskan, sesuai dengan bukti yang berhasil mereka himpun penduduk Kedah asal muasalnya dari keturunan Arab yang bermukim di Palembang.
Mereka pindah ke Malaysia dan Singapura sejak zaman Kerajaan Sriwijaya, sehingga kini masih banyak bermukim di Kerajaan Kedah, ujarnya.
Asisten I Pemprov Sumatera Selatan, Mukti Sulaiman mengatakan, kerjasama dengan Kerajaan Kedah sudah berjalan sejak tahun 2004.
Kedatangan delegasi Kerajaan Kedah tersebut akan mempererat hubungan Sumatera Selatan, karena sejarah keluarga Arab di sana berasal dari Palembang keturunan dari syeik yang asal mulanya dari Hadramut Arab, katanya.(*)
(ANT-037/R009)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010