Jakarta (ANTARA News) - Kita hampir menghabiskan setengah jam dalam sejam untuk online, telepon, atau menonton televisi, demikian menurut survei.
Rata-rata orang dewasa beraktivitas 15 jam 45 menit setiap harinya dan 45 persen dari waktunya itu dihabiskan untuk teknologi.
Dampaknya banyak dari kita sangat akrab dengan multi tasking--seperti pengguna komputer mengirimkan email sambil mendengarkan musik atau menonton televisi atau mengetik dan berselancar di Internet pada waktu bersamaan.
Akibatnya beberapa pengguna dapat memampatkan delapan jam untuk penggunaan media menjadi hanya tujuh jam lebih sedikit dalam sehari.
Informasi itu tertera dalam Communications Market Report pada siaran tahunan regulator Ofcom.
Jurubicara Peter Phillips mengatakan: "Untuk pertama kalinya kita bisa melihat bagaimana media dan komunikasi adalah pusat hidup kita. Rata-rata kita menggunakannya selama hampir setengah jam dalam sejam hidup kita."
Kaum muda yang berusia antara 16 hingga 24 tahun adalah yang paling akrab dengan multi-tasking, memampatkan hampir lima jam penggunaan media menjadi kurang dari dua jam sehari.
Orang dewasa menontot 212 menit video termasuk televisi, klip online dan program-program TV dan DVD setiap harinya.
Dan puncak penggunaan media pada pukul 09.00 malam didorong prime-time televisi.
Rata-rata kita menghabiskan 91 menit sehari mendengarkan radio, sementara sekitar 80 menit sehari dihabiskan untuk pesan teks, jaringan sosial dan email.
Pada 2009 warga Inggris mengirim pesan teks 104 milyar, bertambah dari 27 milyar pada 2004.
Sementara itu, bagi yang berumur lebih 55 tahun semakin menggunakan komputer dengan lebih besar untuk akses ke broadband - sebagian besar untuk email.
Kepentingan mereka dalam jaringan sosial meningkat dua kali lipat dalam dua tahun terakhir, dengan 12 persen menjadi silver surfer anggota.
Mr Phillips mengatakan: "Orang muda telah menunjukkan perubahan terbesar dalam cara kita menggunakan media. Namun perbedaan antara muda dan tua dalam penggunaan teknologi sudah mulai sempit."
Lebih dari 70 persen orang memiliki akses ke komputer di rumah, sementara hanya lebih dari sepertiga menggunakannya di tempat kerja.
Ada juga ledakan dalam penggunaan ponsel untuk berselancar Internet, naik dari 9 juta ke 13,5 juta hanya dalam satu tahun, berkat peningkatan popularitas ponsel pintar seperti iPhone.
Namun survei tersebut berisi kabar baik bagi mereka yang takut kematian media tradisional di tangan internet.
Pada tahun lalu 24 juta TV definisi tinggi dijual dan rumah 5 juta rumah sekarang menonton saluran HD.
Popularitas TV telah didorong oleh pertumbuhan kuat dari perekam video digital, dengan sekitar 37 persen rumah tangga memiliki satu.
Penerjemah: Adam Rizallulhaq
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010