Jakarta (ANTARA) - Sejumlah informasi penting menghiasi berita ekonomi pada Kamis (20/5) kemarin, mulai dari neraca perdagangan April 2021 yang surplus hingga fokus kebijakan fiskal tahun 2022.
Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca:
1. BPS: Neraca perdagangan RI surplus 2,19 miliar dolar pada April 2021
Badan Pusat Statistik (BPS) melansir neraca perdagangan Indonesia surplus 2,19 miliar dolar AS pada April 2021, yang menjadikan surplus beruntun selama 12 bulan sejak Mei 2020.
Baca selengkapnya di sini
2. Nestle kucurkan 220 juta dolar AS, bangun pabrik baru di Batang
PT Nestle Indonesia menginvestasikan dana senilai 220 juta dolar AS (setara Rp3,1 triliun) untuk membangun pabrik baru di Bandaraya, Kabupaten Batang, Jawa Tengah, sekaligus perluasan kapasitas produksi di tiga pabrik yakni Karawang, Jawa Barat; Kejayan, Pasuruan, Jawa Timur; dan Panjang, Lampung.
Baca selengkapnya di sini
3. Satgas: Perusahaan tak boleh potong gaji peserta vaksin Gotong Royong
Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Wiku Adisasmito mengingatkan perusahaan tak boleh memotong gaji pekerja atau karyawan yang merupakan penerima vaksin Gotong Royong.
Baca selengkapnya di sini
4. Rupiah ditutup merosot, dipicu risalah bank sentral AS soal "tapering"
Nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta pada Kamis sore ditutup melemah, dipicu pembicaraan bank sentral Amerika Serikat (AS), Federal Reserve (Fed), soal pengurangan pembelian aset atau tapering.
Baca selengkapnya di sini
5. Di Paripurna DPR, Sri Mulyani paparkan 5 fokus kebijakan fiskal 2022
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati memaparkan lima fokus kebijakan fiskal tahun 2022 yang memiliki tema Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural sejalan dengan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun 2022.
Baca selengkapnya di sini
Pewarta: Citro Atmoko
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2021