Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Selasa malam, menggelar acara jamuan makan malam kenegaraan di halaman belakang Istana Merdeka, Jakarta.
Jamuan makan malam kenegaraan adalah agenda rutin dalam setiap rangkaian peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia.
Acara jamuan makan malam untuk merayakan Hari Ulang Tahun ke-65 Kemerdekaan Republik Indonesia itu dimulai sekitar pukul 20.30 WIB. Sejumlah duta besar dari negara sahabat dan kepala perwakilan lembaga internasional di Indonesia hadir dalam jamuan itu.
Jamuan makan malam kenegaraan diawali dengan acara di dalam Istana Merdeka. Di ruang Kredensial, Presiden, Wakil Presiden, para menteri Kabinet Indonesia Bersatu II dan para duta besar mengumandangkan lagu Indonesia Raya.
Sesaat kemudian, para menteri dipersilakan menuju lokasi jamuan makan di halaman Istana Merdeka.
Sementara itu, para duta besar secara bergantian memberikan ucapan selamat kepada Presiden Yudhoyono dan Ibu Negara Ani Yudhoyono, serta Wakil Presiden Boediono dan Ibu Herawati.
Presiden tidak memberikan sambutan ataupun arahan dalam acara di dalam Istana Merdeka.
Kemudian, para duta besar satu persatu menuju taman di antara Istana Merdeka dan Istana Negara. Di tempat itu, para duta besar dan Presiden bersama Wakil Presiden serta semua anggota kabinet akan beramah tamah dalam format jamuan makan malam.
Sesaat setelah para duta besar berkumpul, Presiden Yudhoyono menuju taman dengan hamparan rumput yang telah dirancang menjadi tempat jamuan makan malam itu.
Halaman tengah Istana Kepresidenan itu hampir seluas lapangan sepak bola dengan rumput yang terawat, serta tata cahaya lampu yang beraneka warna.
Bagian tengah halaman rumput itu didirikan tenda yang cukup untuk menampung ratusan duta besar dan seluruh pejabat Kabinet Indonesia Bersatu II.
Tenda plastik transparan itu dihiasi dengan dedaunan teratur rapi di setiap atap dan sudut ruangan. Bagian ujung tenda difungsikan sebagai panggung.
Sesaat setelah Presiden, Wakil Presiden, dan para menteri Kabinet Indonesia Bersatu II tiba di tempat jamuan, mereka langsung menikmati hidangan yang telah disediakan.
Sejumlah pemusik memeriahkan acara itu dengan melantunkan berbagai lagu. Sejumlah penyanyi dijadwalkan tampil dalam acara itu, antara lain Bob Tutupoli, Sandy Sundoro, dan Gita Gutawa.(*)
(F008/R009)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010