Denpasar (ANTARA News) - Ratusan warga negara Indonesia yang bermukim dan bergiat di Timor Timur, mengikuti upacara peringatan detik-detik kemerdekaan ke-65 Indonesia di dalam kompleks Kedutaan Besar Indonesia di Dili, Timor Timur, Selasa.

Kepala Operasi Depot PT Pertamina di Dili, Verie Lumintang, yang hubungi ANTARA News, di Dili, Timor Timur, menyatakan, upacara pengibaran bendera Merah Putih dimulai sekitar pukul 08.00 waktu setempat.

Duta Besar Indonesia untuk Timor Timur, Eddie Setiabudhi, bertindak sebagai inspektur upacara. Adapun beberapa staf dan kepala fungsi di lingkungan KBRI di Dili berlaku sebagai petugas upacara, di antaranya Kepala Cabang Bank Mandiri di Dili, M Yani, yang membacakan naskah proklamasi.

Sejak pagi, kata Lumintang, ratusan warga Indonesia di negara itu sudah memasuki halaman dalam KBRI di Dili. Semua WNI dari berbagai profesi dan latar belakang itu langsung menempati barisan upacara begitu petugas upacara menyatakan seremoni puncak kenegaraan Indonesia itu akan dimulai.

Puluhan WNI rohaniwati Katolik juga menempati barisan upacara.Aktivitas khas menyambut kemerdekaan seperti lomba panjat pinang dan balap karung, kali ini ditunda karena bertepatan dengan puasa Ramadan.
(A037/I006)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010