Lagos (ANTARA News) - Perusahaan minyak Shell menyatakan, Minggu, sabotase pipa minyak oleh pencuri di Nigeria selatan meningkat dan mengarah pada penghentian produksi, namun tidak ada penjelasan mengenai jumlah minyak mentah yang hilang.

"Antara 1 dan 12 Agustus tahun ini saja, (Shell) mencatat tiga sabotase terpisah di pipa minyak Bonny -- Saluran Cawthorne -- Bonny dan Alakiri -- dimana tersangka pencuri minyak mentah membuat lubang dan meneteskan minyak," kata perusahaan itu dalam sebuah pernyataan.

Seorang juru bicara Shell tidak menyebutkan berapa jumlah minyak yang dicuri, demikian AFP melaporkan.


(M014/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010