"Dalam waktu dekat ini kami akan membuka pusat hiburan malam, berupa karaoke Boshe VVIP Club Bali dengan didukung dengan peralatan `sound system` mutakhir," kata Asisten Manager Boshe Bali I Gusti Bagus Suwipra di Kuta, Bali, Rabu.
Ia mengatakan, pusat hiburan malam tersebut akan dibuka mulai 19 Agustus 2010. Pada acara "launching" itu akan dimeriahkan grup band papan atas, Band Ungu.
"Dengan kehadiran Band Ungu diharapkan menjadi daya tarik wisatawan nusantara dan asing untuk berkunjung ke pusat hiburan malam tersebut," katanya.
Dikatakan, tumbuhnya sektor pariwisata harus dilengkapi sarana penunjang lain, salah satunya kehadiran hiburan malam.
"Para pengunjung di tempat tersebut selain dapat menikmati musik live, juga pengunjung dapat bernyanyi di ruangan karaoke," kata Bagus Suwipra, didampingi Dennisha Sinay selaku "Public and Media Relation" Boshe VVIP Club Bali.
Pemilihan Grup Band Ungu pada acara pembukaan di Boshe Bali, karena dalam grup band ini merupakan artis yang melejit dengan hitnya "Ku Ingin Selamanya" akan menghibur para pengunjung menjadi lebih semarak.
Menurut Bagus Suwipra, hadirnya Boshe di Bali adalah yang kedua setelah Kota Yogyakarta. Di tempat ini akan memberikan ruang kepada grup-grup band indie di Bali yg akan di buatkan malam khusus, untuk mengekspresikan dan mengekspose dirinya.
Disamping itu juga akan menampilkan artis nasional maupun internasional yang hadir secara berkala di panggung Boshe VVIP Club Bali.
Selain menikmati club restauran, Boshe juga tawarkan setiap hari sebuah kemasan menarik bagi pengunjung di Pulau Dewata.
"Nuansa lain kami akan suguhkan bagi para pengunjung dengan kelengkapan yang disajikan di club ini, seperti ruangan yang cukup luas termasuk parkir kendaraan luas," jelasnya.
Bagus Suwipra menambahkan, saat pembukaan itu sederetan band akan ditampilkan, di antaranya Boshe Alian, Boshe Super Sexy Candy Girl, Star Seven, Live Band dan pernampilan DJ Juno Fabianio.
"Konten band indie lokal kita harapkan bisa memanfaatkan ruang yang telah kami sajikan di club ini. Untuk itu kami berikan waktu bagi para grup band indie untuk tampil setiap hari Selasa," katanya. (I020/K004)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010