Kendari (ANTARA News) - Sebanyak 12 kapal lagi dari 146 kapal mewah dari berbagai negara Eropa, Amerika dan Australia, Minggu tiba di Wakatobi, untuk meramaikan Festival Budaya Wakatobi, Provinsi Sulawesi Tenggara yang dimulai 13 Agustus.

"Sabtu kemarin, delapan kapal mewah yang lego jangkar di Wakatobi. Minggu siang ini, sudah 12 kapal lagi yang sudah berlabuh, sehingga jumlah kapan mewah yang sudah berlabuh mencapai 20 kapal," kata Bupati Wakatobi, Hugua ketika dihubungi dari Wanci, ibukota Kabupaten Wakatobi, Minggu.

Menurut Bupati, 12 kapal yang tiba Minggu siang, menyeberang dari Kupang, Nusa Tenggara Timur. Semula kapal-kapal tersebut akan mengikuti Sail Banda di Halmahera, Maluku Utara, namun karena cuaca tidak mendukung, mereka tidak meneruskan perjalanan ke Banda, tetapi singgah di Wakatobi.

Menurut keterangan dari salah satu penumpang kapal mewah berkebangsaan Amerika, masih ada sekitar 40 kapal yang akan menyeberang dari NTT, tidak lagi ikut ke Sail Banda.

Sedangkan kapal mewah peserta Sail Banda yang berjumlah sekitar 50 kapal, secara bertahap masuk Wakatobi dan diperkirakan seluruhnya akan tiba di Wakatobi pada 16 Agustus.

Malam 16 Agustus, seluruh peserta sail akan dijamu makan malam oleh Bupati Wakatobi dan pada saat itu akan disuguhkan berbagai jenis makanan tradisional khas Wakatobi seperti Kasuami Pepedan umbi-umbian, katanya.

Selain menyelam, selama berada di Wakatobi para penumpang kapal yatch akan disuguhi berbagai antraksi budaya seperti Karia, Kabuenga, dan berbagai tradisi lainnya.

Khusus tradisi Karia, tradisi keluarga masyarakat Wakatobi mengumumkan anak-anak gadis mereka yang sudah memasuki usia akil balik dan sudah siap dilamar, akan diikuti sebanyak 10.000-an peserta yang berasal dari berbagai pelosok di Wakatobi.

Festival budaya ini benar-benar merupakan hajatan masyarakat Wakatobi dalam menyambut para penumpang kapal akan menyelam di perairan laut Wakatobi. Festival ini boleh dibilang pesta rakyat, katanya.

Menurut Bupati, puncak acara Festival yang akan disiarkan langsung SCTV, peserta Sail dari 40 negara akan mengibarkan bendera merah putih di dasar laut pada kedalaman 20 meter.

"Pengibar bendera hanya dibatasi 60 peserta Sail dan dilaksanakan setelah selesai upacara HUT Proklamasi di Istana Negara, Jakarta," katanya. (ANT227/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010