Jakarta (ANTARA News) - Tiga pengendara motor tewas tertabrak sebuah truk trailer yang diduga remnya blong di jembatan Cakung Grand, Cilincing, Jakarta Utara, Rabu sekitar pukul 17.00 WIB.

Seorang korban diketahui bernama Rizky Febriyanto (21) asal Dringu, Probolinggo, Jawa Timur, sementara dua korban lainnya belum diketahui identitasnya.

Menurut saksi mata, Wawan (45), dua orang pengendara motor tewas di tempat, sementara satu orang pengendara motor sempat dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Koja sebelum akhirnya meninggal dunia.

"Trailer saya lagi antre di turunan ke arah Cilincing dari KBN Marunda, di depan ada trailer juga, tiba-tiba tiga motor itu menyusup dari samping ke depan trailer saya, karena remnya blong, jadi motornya tergencet," kata Asep, sopir trailer bernomor polisi B 9154 TW ketika ditemui di Pos Polisi Budi Darma, Cilincing.

Sekarang ketiga jenazah korban sudah dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat. Sedangkan motor para korban yang bernomor polisi B6063UGT, B6824URH, dan B6302SPA diamankan di Pos Polisi Budi Darma.

Di lokasi kejadian terlihat warga masih berkerumun di sekitar tempat kecelakaan. Serpihan motor masih berserakan di jalan.

Sementara Kanit Laka Lantas Polres Jakarta Utara Ajun Komisaris Polisi (AKP) Didiek Eko S mengatakan bahwa penyebab kecelakaan diduga kuat karena rem truk trailer blong.

"Truk trailer yang dikemudikan sopir tidak dapat dikendalikan akibat rem blong," katanya.

(ANT-008/S026)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010