Seoul (ANTARA News) - Korea Utara telah memindahkan beberapa rudal anti-pesawat jarak jauhnya ke dekat perbatasan dengan Korea Selatan ketika ketegangan meningkat karena tenggelamnya sebuah kapal perang Seoul, sebuah surat kabar melaporkan, Rabu.
Satu sumber militer, seperti dikutip oleh surat kabar Chosun Ilbo, mengatakan Korea Utara telah memindahkan beberapa rudal SA-5 dari provinsi Hwanghae di baratdaya ke daerah dekat perbatasan tersebut. Pengerahan rudal di perbatasan itu dapat menimbulkan ancaman potensial pada jet-jet Korea Selatan.
Rudal-rudal itu ditempatkan kembali pada sekitar waktu ketika korvet Korea Selatan tenggelam Maret lalu, tambah sumber tersebut.
Jurubicara Kepala Staf Gabungan menolak mengomentari mengenai apa yang ia katakan sebagai masalah intelijen militer itu.
Tujuan dari pengerahan rudal itu tampaknya untuk mencegah pesawat-pesawat Korea Selatan melancarkan serangan yang cermat terhadap sasaran-sasaran strategis di Utara dalam keadaan darurat, kata sumber itu pada surat kabar tersebut.
(S008/A024)
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2010