London (ANTARA News/AFP) - Raksasa minyak Inggris BP, Selasa mengatakan, akan menjual perusahaannya di Kolombia dengan total sebesar 1,9 miliar dolar (1,4 miliar euro) kepada perusahaan minyak nasional Ecopetrol dan Talisman of Canada.
Divestasi ini bagian dari rencana yang diumumkan BP baru-baru ini, untuk menjual hingga 30 miliar dolar aset, karena kesulitan dengan naiknya biaya bencana tumpahan minyak Teluk Meksiko.
"BP hari ini mengumumkan bahwa mereka telah setuju untuk menjual bisnis produksi minyak dan gas bumi dan transportasi di Kolombia kepada konsorsium Ecopetrol, perusahaan minyak nasional Kolombia (51 persen), dan Talisman of Canada (49 persen)," katanya dalam sebuah pernyataan.
"Kedua perusahaan akan membayar BP total 1,9 miliar dolar dalam bentuk tunai ... untuk 100 persen saham di BP Exploration Company (Colombia) Limited (BPXC), anak perusahaan yang seluruhnya dimiliki BP yang menguasai eksplorasi minyak dan gas BP, produksi dan transportasi di Kolombia."
Transaksi, yang tunduk pada peraturan dan persetujuan lain, diharapkan selesai pada akhir 2010.
Beriat penjualan itu datang satu minggu setelah kepala eksekutif BP Tony Hayward mengundurkan diri setelah kerugian kuartal kedua sebesar 16,9 miliar dolar - kerugian kuartalan terbesar dalam sejarah korporasi Inggris.
Hayward akan mengundurkan diri pada Oktober dan menyerahkan jabatannya kepada eksekutif Amerika Bob Dudley. (A026/K004)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010