Jakarta (ANTARA) - ASTRA Infra memprediksikan arus lalu lintas atau trafik di ruas-ruas tol aglomerasi akan stabil selama pelarangan mudik dan arus balik Lebaran tahun ini.

"Di ruas tol yang ada di wilayah aglomerasi diprediksi akan stabil,seperti halnya arus lalu lintas di periode libur seperti biasanya," kata CEO Toll Road Business Group Astra Infra Kris Ade Sudiyono pada temu media secara di Jakarta, Senin.

Kris Ade juga menambahkan terkait dengan Lebaran 2021, pihaknya memprediksi fenomena eventual windfall traffic yang biasanya terjadi selama Lebaran di ruas-ruas jalan tol konektivitas, diprediksi tidak akan terjadi.

Lebaran 2021 merupakan momen Lebaran kedua di tengah pandemi yang masih melanda Indonesia. Sebagai upaya pengendalian penyebaran Covid-19, pemerintah telah menetapkan kebijakan larangan mudik Lebaran mulai 6 Mei – 17 Mei 2021.

Kebijakan ini akan berdampak pada pergerakan masyarakat antar wilayah namun tidak untuk angkutan logistik dan kelompok kendaraan yang tidak termasuk dalam pembatasan pergerakan.

Baca juga: Astra Infra Toll prediksi BIJB Kertajati selesai akhir 2021

Kondisi ini diperkirakan akan menimbulkan fenomena baru di mana masyarakat mudik lebih awal atau masyarakat mengisi momen Lebaran dengan aktivitas silaturahmi di dalam wilayah aglomerasi.

Saat ini ASTRA Infra memiliki tujuh ruas jalan tol yang merupakan kombinasi antara tol yang ada di aglomerasi tertentu dan jalan tol konektivitas. Beberapa ruas tol yang termasuk tol aglomerasi di antaranya adalah Tol JORR I W2N (Kebon Jeruk-Ulujami), Tol Kunciran-Serpong, Tol Surabaya-Mojokerto, dan Tol Semarang-Solo.

Dalam kesempatan sama Group CEO Astra Infra Djap Tet Fa mengatakan untuk kinerja kuartal I 2021, konsesi jalan tol ASTRA Infra Grup mengalami kenaikan pendapatan sebesar 8 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

“Untuk tahun ini, ASTRA Infra berkeyakinan trafik akan lebih baik dibandingkan tahun lalu,” kata Djap Tet Fa

Dia juga menambahkan bahwa di tengah kondisi yang menantang ini ASTRA Infra tetap berkomitmen memberikan pelayanan terbaik untuk pelanggan, terus berinovasi dan melebarkan portfolio bisnisnya.

Baca juga: ASTRA Infra tingkatkan investasi dukung infrastruktur dan ekonomi

Pewarta: Aji Cakti
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2021