Jakarta (ANTARA News) - Tiket kereta api kelas eksekutif dan bisnis untuk perjalanan lebaran H-7 sudah dapat dipesan.

"Mulai hari ini, masyarakat yang mau memesan tiket kereta api, silakan langsung menghubungi call center kami atau agen-agen tiket KA terdekat," kata Kepala Humas PT KA Daerah Operasional I, Mateta Rizalulhaq di Jakarta, Selasa.

Mateta Rizalulhaq, mengatakan mengenai kisaran harga tiket yang diberlakukan PT KA untuk masa mudik lebaran, masyarakat tidak perlu khawatir. Karena kalaupun terjadi kenaikan, tarifnya tetap terjangkau bagi masyarakat.

"Kenaikan harga tiket sudah mempertimbangkan inflasi dan kondisi perekonomian saat ini. Kenaikan tidak terlalu tinggi," katanya.

Mateta memastikan jumlah armada kereta api, juga dipastikan aman. PT KA Daops I telah menyiapkan lokomotif memadai.

Jumlah kereta yang disiapkan sebanyak 188, yang terdiri kelas eksekutif 29 kereta, bisnis 21 kereta, dan ekonomi 82 kereta.

Seluruh kereta ini akan melayani perjalanan dari Stasiun Jakarta Kota, Gambir, Tanah Abang, Senen, dan Jatinegara.

"Persiapan juga sudah dilakukan di seluruh stasiun besar, jadi kami tinggal tunggu hari H-nya," katanya.

Sementara itu, untuk pembukaan posko, tahun ini tidak lagi dimulai pada H-10 seperti tahun-tahun sebelumnya, melainkan H-7. Itu dilakukan untuk memaksimalkan pelayanan, karena diprediksi pengguna jasa KA mulai penuh pada H-6.

"PT KA juga akan meningkatkan patroli atau pengawasan rel KA. Untuk lebaran kali ini, ada tiga kali pemeriksaan mulai dari tengah malam, pemberangkatan pertama dan pemberangkatan terakhir," lanjutnya.
(ANT/A024)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2010