Hockenheim, Jerman (ANTARA News/Reuters) - Fernando Alonso memimpin Ferrari merebut posisi satu-dua di Grand Prix Jerman, Minggu, setelah mencegah rekan setimnya Felipe Massa meraih kemenangan emosional satu tahun setelah kecelakaan yang nyaris fatal.

Pembalap Spanyol itu merayakan kemenangan kedua dia dalam musim ini dan yang ke-23 selama karirnya, namun diiringi dengan sebuah kontroversi setelah Massa dikirim pesan terselubung untuk mengijinkan rekan setimnya itu melewatinya.

"Jadi, Fernando lebih cepat dari anda," kata Race Engineer Massa, Rob Smedley, pada pembalap Brazil itu pada putaran 47 dari 67 putaran setelah pembalapnya itu memimpin sejak dari start. Alonso kemudian melewati dia dua putaran berikutnya.

Kekecewaan Massa, yang terbukti saat di finis saat dia tidak mengindahkan upaya Alonso merangkul dia saat mereka keluar dari mobil, juga dibarengi dengan kekecewaan para penonton tuan rumha yang sedang berharap pembalap Red Bull Red Bull Sebastian Vettel bisa menang dari posisi start terdepan (pole).

Pembalap muda Jerman itu melakukan start buruk, dengan para pembalap Ferrari melewati dia, dan harus puas berada di posisi ketiga.

Pembalap McLaren Lewis Hamilton mencapai finis di posisi keempat untuk meningkatkan keunggulannya dalam klasemen atas rekan setim dan juara bertahan Jenson Button, yang mencapai finis di posisi kelima, menjadi 14 poin.

Posisi satu-dua di finis ini merupakan yang keduanya bagi Ferrari pada musim ini setelah mereka juga menempati posisi yang sama pada balapan pembuka musim di Bahrain dan memantapkan kembali mereka dan Alonso sebagai penantang setelah langkah yang sulit dalam beberapa balapan.

Balapan hari Minggu itu merupakan peringatan setahun pertama kecelakaan pada Grand Prix Hungaria yang membuat Massa dalam keadaan koma dalam beberapa hari dan perjuangan melawan cedera yang mengancam hidup setelah kepalanya terkena serpihan ketika kualifikasi.

Pembalap Brazil itu melewatkan sisa musim 2009 dan tidak pernah menjuarai lagi balapan sejak 2008, namun dia memberikan penampilan dia yang bagus pada balapan kali ini.

Vettel, yang berada di posisi pole untuk yang keenam kali dalam 11 balapan, bergerak secara agresif ke arah kanan dia pada awal balapan untuk mencoba menahan Alonso, yang membuat Massa mendapatkan lintasan kosong untuk melewati keduanya pada tikungan pertama.

Dengan kedua pembalap Ferrari itu menempati posisi satu-dua pada 13 putaran pertamna sebelum Alonso masuk pit, yang paling mendebarkan justru adalah pertarungan kemauan antara pembalap Brazil itu dengan rekan setimnya yang asal Spanyol.

Alonso sempat mencoba melewati Massa pada putaran 21 namun gagal tapi akhirnya juara dunia duakali, yang akan merayakan ulangtahunnya yang ke-29 pada Kamis di Hungaria, akhirnya bisa menyalip Massa.

Pembalap Australia Mark Webber dari Red Bull mencapai finis di posisi keenam, pembalap Polandia di tim Renault Robert Kubica posisi ketujuh, dan diikuti pembalap Mercedes asal Jerman Nico Rosberg dan Michael Schumacher.

Pembalap Rusia Vitaly Petrov dari Renault merebut poin terakhir dan merupakan yang pertamakalinya bagi dia mencapai finis 10 besar sejak April lalu.(*)
(I015/B/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010