Jakarta (ANTARA) - Hari Minggu (25/4), peristiwa populer di kanal berita Humaniora ANTARA di antaranya sejumlah pihak seperti Kementerian Agama dan MUI yang menggelar doa bersama dan salat ghaib untuk awak KRI Nanggala 402.

Selanjutnya, Pemerintah Provinsi Papua yang mengucap duka cita atas meninggalnya kepala Badan Inteljen Nasional (BIN) di Papua saat hingga puluhan biarawati positif COVID-19.

Selengkapnya dapat Anda simak melalui tautan berikut,

Menag ajak masyarakat "melangitkan doa" untuk awak KRI Nanggala-402

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas mengajak masyarakat untuk "melangitkan doa" bagi seluruh awak KRI Nanggala-402 yang hingga kini masih dalam pencarian setelah dinyatakan tenggelam.

MUI ajak umat gelar Salat Gaib untuk awak kapal selam Nanggala-402

Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengajak umat menggelar Salat Gaib baik sendiri-sendiri maupun berjamaah untuk para awak kapal selam Nanggala-402 yang hingga kini masih dalam pencarian setelah dinyatakan subsunk (tenggelam).


Munawir awak KRI Nanggala-402 sempat berniat pindah ke Sampit

Duka mendalam dirasakan keluarga Lim Sukardi karena menantunya yaitu Letda Laut Munawir yang sempat berniat pindah ke Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalteng menjadi salah satu awak kapal selam KRI Nanggala-402 yang dinyatakan tenggelam di perairan Bali pada Rabu (21/4) dini hari.


Pemprov Papua sampaikan duka cita meninggalnya Kepala BIN Daerah Papua

https://m.antaranews.com/berita/2121062/pemprov-papua-sampaikan-duka-cita-meninggalnya-kepala-bin-daerah-papua

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua menyampaikan duka cita mendalam atas meninggalnya Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Papua Brigjen TNI I Gusti Putu Danny Nugraha Karya pada Minggu (25/4) sore.

Puluhan biarawan/biarawati di Manggarai positif COVID-19

Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur menyebutkan, sedikitnya 43 orang biarawan dan biarawati di dua biara setempat dinyatakan positif COVID-19.

Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: Arief Mujayatno
Copyright © ANTARA 2021