Perusahaan manajemen grup, Belift Lab, seperti dikutip dari The Korea Times, Sabtu, mengatakan jumlah prapemesanan album "BORDER: CARNIVAL" melebihi 370.000 hanya tiga hari setelah penjualan diumumkan.
Capaian angka ini jauh lebih cepat dari album grup sebelumnya, "BORDER: DAY ONE" (2020) yang mengumpulkan dipesan 300.000 keping dalam 20 hari.
Mini album kedua ENHYPEN, "BORDER: CARNIVAL" berisi lima lagu termasuk "Drunk-Dazed" sebagai lagu utama, kemudian "FEVER", "Not For Sale" dan "Mixed Up" dan dijadwalkan dirilis pada 26 April mendatang.
Bang Si-hyuk dan produser Wonder Kid, turun tangan menggubah lagu utama yang menggambarkan emosi para anggota ENHYPEN setelah debut mereka tahun lalu.
Sebelumnya, ENHYPEN meluncurkan cuplikan untuk video musik "Drunk-Dazed."
#ENHYPEN BORDER : CARNIVAL Concept Film (UP ver.) - #성훈 #SUNGHOON
— BELIFT LAB (@BELIFTLAB) April 12, 2021
(https://t.co/zmp6U9NE2J)#BORDER_CARNIVAL #UP pic.twitter.com/X3j4SVvSaR
Kabarnya, setelah perilisan album, grup itu akan tampil di saluran televisi Mnet, untuk acara bertajuk "ENHYPEN Comeback Show: CARNIVAL" sebagai langkah promosi album.
ENHYPEN terdiri dari tujuh pemenang dari program audisi Mnet, I-LAND (2020) yakni Heeseung, Jay, Sunghoon, Jake, Sunoo, Jungwon dan Ni-ki. Acara kompetisi 12 episode tersebut menampilkan 23 calon penyanyi yang diaudisi dari berbagai negara termasuk Australia, Taiwan dan Amerika Serikat.
Baca juga: Jelang "comeback", ENHYPEN cetak rekor pribadi untuk albumbaru
Baca juga: ENHYPEN bakal kembali pada akhir April
Baca juga: Idola K-pop debut di tengah pandemi COVID-19
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021