"Ya sudah ada titik terang namun masih dalam penyidikan," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Boy Rafli Amar di Jakarta, Kamis.
Menurut Boy, penyidik sudah mendapatkan identitas orang yang dicurigai pelaku penculikan, namun namanya belum diungkapkjan karena khawatir mengganggu penyidikan.
Boy menambahkan polisi masih menyelidiki keterkaitan para pelaku karena tersangkanya tersebar. "Mudah-mudahan polisi segera menangkap para pelakunya," ujar Boy.
Polisi sudah memeriksa beberapa saksi yang terdiri dari karyawan korban, teman dekat dan keluarga.
Victor diculik kawanan penjahat di kawasan Muncul, Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Banten, 10 Juni 2010. Mereka meminta uang tebusan sebesar Rp300 juta kepada istri korban, Selvi Magdalena melalui sms.
Penyidik menemukan mobil korban di jalan tol Bogor, Jawa Barat, Kamis (17/6), sementara keluarga sempat mengirimkan uang tebusan Rp50 juta kepada pelaku, 18 Juni 2010.
Beberapa hari setelah penculikan, polisi menemukan potongan tubuh yang diduga Viktor di pintu keluar Tol Dawuan, Karawang, Jawa Barat, Kamis (24/6).
Pihak keluarga meyakini jenazah itu adalah Viktor, berdasarkan ciri fisik yang dikenali keluarga.(*)
T014/Z003/AR09
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010