Parepare, Sulsel (ANTARA News) - Harga sejumlah kebutuhan pokok sehari-hari di sejumlah pasar tradisional di Parepare, Sulawesi selatan (Sulsel), melonjak drastis.
Pemantauan di pasar tradisional Lakessi Parepare, Kamis, kebutuhan pokok yang mengalami kenaikan yang cukup drastis adalah bawang putih. Semula, harga bawang putih hanya Rp12.000/Kilogram, kini melonjak menjadi Rp30.000/ Kilogram.
Kenaikan serupa juga terjadi pada harga cabe merah, semula Rp18.000/kg, kini melonjak menjadi Rp28.000/kg. Harga cabe rawit megalami kenaikan Rp4000/kg, dari Rp18.000 menjadi Rp22.000/kg.
Hasni salah seorang pedagang di Pasar sentral Lakessi mengatakan, kenaikan harga sejumlah kebutuhan pokok terjadi sejak sepekan terkhir ini, dan hingga kini belum pernah mengalami penurunan harga.
"Sejak sepekan terakhir ini para pemasok kebutuhan pokok menaikkan harga dengan sangat tinggi, makanya kami terpaksa juga harus menaikkan harga penjualan," katanya.
Sejumlah warga di Kota Parepare, meminta agar harga sembako segera diturunkan oleh pihak pemasok, karena sudah sulit terjangkau terutama buat mereka yang kurang mampu sangat merasa terbebani apalagi sebelumnya tarif dasar listrik juga ikut naik.
"Hampir semua harga barang naik, kami merasa kesulitan mengatur keuangan rumah tangga kami, apalagi kami hanya keluarga yang berpendapatan rendah, minggu lalu saya membeli bawang putih hanya Rp12.000/kg, kini melonjak menjadi Rp30.000/kg," ujar ibu Nadira, warga Jalan Andi Makkasau, Parepare.
Nadira berharap, agar pihak pemerintah setempat bisa memeberikan solusi nyata, agar mereka tidak terbebani lagi dengan kenaikan harga sejumlah kebutuhan pokok tersebut. (PSO-102/K004)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010