Jakarta (ANTARA News) - Menteri Keuangan Agus Martowardojo memprediksikan pertumbuhan ekonomi semester pertama 2010 sebesar 5,8 persen. "Semester pertama pertumbuhan ekonomi kita 5,8 persen," kata Menkeu di Kantor Presiden, Jakarta, Kamis, seusai mengikuti sidang kabinet paripurna.

Sementara itu, kata dia, pada semester dua 2010 diperkirakan pertumbuhan ekonomi sebesar enam persen.

"Jadi perkiraan kita full year (setahun-Red) 2010 kalau dilihat dari itu 5,9 persen, tapi ini belum final yang kita sudah lihat potensi semester dua bisa enam persen," katanya.

Ia mengatakan bahwa sinyal positif telah terlihat di semester dua.

Saat ditanya apakah peningkatan prediksi pertumbuhan ekonomi dunia dari 4,2 persen menjadi 4,6 persen memberikan pengaruh positif pada pertumbuhan ekonomi nasional, Agus mengatakan, belum dapat memberikan perkiraan.

Sebelumnya, Bank Indonesia (BI) memperkirakan pertumbuhan ekonomi pada 2010 bisa mencapai enam persen mengikuti perkembangan ekonomi global dan domestik yang terus membaik pada triwulan II 2010.

Pejabat sementara Gubernur BI Darmin Nasution mengatakan, pertumbuhan ekonomi pada 2010 diperkirakan akan cenderung menuju ke batas atas kisaran proyeksi 5,5 - 6,0 persen.

Sementara untuk 2011, BI memperkirakan pertumbuhan ekonomi akan mencapai kisaran 6,0-6,5 persen, dan dalam asumsi pemerintah RAPBN 2011, pertumbuhan ekonomi diprediksi mencapai 6,1-6,4 persen.

Bank Dunia juga memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2010 akan mencapai 5,9 persen dari prediksi sebelumnya 5,6 persen, karena peningkatan kondisi dalam negeri dan internasional memasuki triwulan kedua.(*)
(T.G003*F008/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010