Latihan memang sedikit berpengaruh, tapi kami terus melakukan inovasi

Jakarta (ANTARA) - Komando Pasukan Khusus (Kopassus) TNI Angkatan Darat akan terus meningkatkan kemampuan, tidak hanya mengasah kemampuan perang darat, melainkan perang siber dan hibrida.

"Kopassus selalu mengupdate diri dan selalu menyesuaikan dengan perkembangan situasi. Kami mempunyai kemampuan-kemampuan khusus, dan tentunya saat ini kemampuan khusus itu juga kami tingkatkan dan kami upgrade menggunakan teknologi," kata Danjen Kopassus Mayjen TNI Mohamad Hasan, di sela Peringatan HUT ke-69 Kopassus, di Makopassus Cijantung, Jakarta Timur, Jumat.

Karena itu, menurutnya lagi, prajurit Kopassus harus adaptif dan beradaptasi dengan perkembangan situasi menggunakan teknologi, sehingga prajurit Kopassus selalu profesional, kuat dan tangguh dalam melaksanakan setiap tugas yang diembannya.

Kendati meningkatkan kemampuan teknologi, namun prajurit Kopassus tidak melupakan kemampuan tempur yang dimilikinya.

"Karena inilah yang menjadi ciri khas kami saat ini dan sejak dulu telah dipertahankan sampai dengan sekarang," kata Hasan.

Jenderal bintang dua ini menyebutkan, pandemi COVID-19 mempengaruhi latihan yang dilakukan prajurit Kopassus.

"Untuk latihan memang sedikit berpengaruh, tapi kami terus melakukan inovasi, sehingga latihan ini bisa terus kami jadikan sebagai tempat untuk berlatih terus dan meningkatkan kemampuan kita," ujarnya pula.

Namun secara umum tidak terlalu terkendala, karena dalam melakukan berbagai inovasi saat pelatihan didukung oleh jajaran di tingkat atas, sehingga tetap dapat meningkatkan kemampuan tempur.

Hasan pun berharap di usianya ke-69, Kopassus tetap mampu meningkatkan kemampuannya dan tetap menjadi Kopassus yang profesional, kuat, modern, tangguh, dan adaptif, serta mampu menyesuaikan dengan segala dinamika dan terus berlatih dan berlatih menyesuaikan dengan ancaman yang terjadi di negara ini.

Dalam memperingati hari jadinya, Kopassus menggelar upacara sederhana yang dipimpin Danjen Kopassus Mayjen TNI Mohamad Hasan dan disaksikan secara virtual oleh jajaran Kopassus, di Markas Kopassus, Cijantung, Jakarta.

HUT Kopassus kali ini mengambil tema "Kopassus untuk Indonesia Maju".
Baca juga: Kopassus peringati HUT ke-69 bagi 6.900 sembako kepada warga binaan
Baca juga: Panglima TNI minta Kopassus tingkatkan profesionalisme di HUT ke-69

Pewarta: Syaiful Hakim
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2021