New York (ANTARA News/AFP) - Saham-saham Amerika Serikat bervariasi pada Rabu, setelah penjualan rumah baru jatuh ke rekor rendah dan Federal Reserve memberi isyarat hati-hati atas pemulihan ekonomi AS sambil tetap mempertahankan suku bunga sangat rendah.
Dow Jones Industrial Average naik 4,92 poin (0,05 persen) menjadi 10.298,44 sedangkan indeks teknologi Nasdaq turum 7,57 poin (0,33 persen) pada 2.254,23.
Indeks S&P 500, ukuran lebih luas dari pasar, mundur 3,27 poin (0,30 persen) menjadi 1.092,04.
Sentimen pasar berkurang setelah pemerintah mengatakan penjualan rumah baru turun 32,7 persen dari bulan sebelumnya menjadi 300.000 pada Mei, meningkatkan prospek perlambatan pemulihan ekonomi.
Selain itu, pernyataan oleh para pembuat kebijakan Federal Reserve setelah pertemuan dua hari "ditimbang dengan pandangan murung terutama terhadap perekonomian," kata analis Elizabeth Harrow dari Schaeffer`s Investment Research.
Tapi analis di Charles Schwab & Co mengatakan bahwa "sementara The Fed menurunkan penilaian ekonomi dengan memperhatikan kondisi pasar keuangan yang kurang mendukung, mempertahankan suku bunga rendah di tengah ketidakpastian global diambil positif oleh beberapa pedagang." (A026/K004)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010